Kombes Pol Drs Angesta Romano Yoyol Resmi Jabat Wakapolda Lampung

Humas Polda Lampung   |   INFORMASI SERTA MERTA  |   Rabu, 13 September 2017 - 12:44:20 WIB   |  dibaca: 672 kali
Kombes Pol Drs Angesta Romano Yoyol Resmi Jabat Wakapolda Lampung

Kombes Pol Drs Angesta Romano Yoyol Resmi Jabat Wakapolda Lampung

Polda Lampung - Kapolda Lampung Irjen Pol Drs Suroso Hadi Siswoyo Msi memimpin serah terima jabatan Wakil Kepala Kepolisian Daerah Lampung ( Wakapolda ) dari Brigjen Pol Drs Bonifasius Tampoi MM kepada Kombes Pol  Drs Angesta Romano Yoyol di Ruang Lobi Polda Lampung Rabu ( 13/ 9/2017 ).

Ditandai dengan penanggalan dan penyematan pangkat dan tanda jabatan, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah Kombes Pol  Drs Angesta Romano Yoyol dengan didampingi rohaniawan. Kemudian Brigjen Pol Drs Bonifasius Tampoi MM kepada Kombes Pol  Drs Angesta Romano Yoyol menandatangani berita serah terima jabatan, berita acara pengambilan sumpah dan fakta integritas. 

Kapolda Lampung Irjen Pol Suroso Hadi Siswoyo dalam sambutanya menyampaikan bahwa momentum serah terima jabatan adalah merupakan implementasi suatu proses pemantaban kepemimpinan yang bergulir secara berkesinambungan didalam tubuh Polri.

“ kepada Brigjen Pol Drs Bonifasius Tampoi MM, saya ucapkan terimakasih dan penghargaan atas pengabdian dan dharma bhaktinya kepada Polda Lampung, dedikasi yang tinggi dalam tugas sehingga organisai dapat berjalan dengan baik” tutur Irjen Pol Suroso Hadi Siswoyo

“kepada Kombes Pol  Drs Angesta Romano Yoyol, selamat datang dan selamat bertugas dalam jabatan yang baru sebagai Wakapolda Lampung, segera menyesuaikan dengan dinamika tugas yang baru” ujar Irjen Pol Suroso Hadi Siswoyo.

Sesuai Keputusan Kapolri  nomor Kep/893/VIII/ 2017  tanggal 25 Agustus 2017 Brigjen Pol Drs Bonifasius Tampoi MM menempati jabatan baru sebagai Waket Bin Akademik STIK Lemdiklat Polri digantikan Kombes Pol  Drs Angesta Romano Yoyol yang sebelumnya menjabat Kabag Jianling Rojianstra Sopd polri.

Profil Humas Polda Lampung

Humas Polda Lampung

isi keterangan ini untuk melengkapi isi profil. isi keterangan ini untuk melengkapi isi profil. isi keterangan ini untuk melengkapi isi profil. isi keterangan ini untuk melengkapi isi profil.

Ada 2 Komentar untuk Berita Ini

Agen Gamat QnC Kota Probolinggo
26 Oktober 2017 - 09:06:51 WIB

Informasi Bermanfaat Untuk Kesehatan
https://goo.gl/aEv6sh

obat pelangsing
03 Januari 2018 - 13:29:08 WIB


hartikelnya sangat bermafaat, sukses terus gan!
https://goo.gl/Q42rJE

  • 1

Komentar



Masukan 6 kode diatas :
huruf tidak ke baca? klik disini refresh



Komentar Facebook